Tuesday, February 9, 2021

Ragam Fitur yang Ditawarkan Oleh Samsung A02S

Lalu, seperti apa fitur yang ditawarkan Samsung A02S? Mungkin saja lebih menarik dari seri Samsung sebelumnya, dan bisa menjadi pertimbangan untuk digunakan. Berikut adalah beberapa hal penting yang tentu akan menarik bagi Anda pecinta smartphone yang mungkin akan membeli ponsel ini.


Hemat Prosesor
Dirancang dengan chipset Qualcomm Snapdragon 450 Octa-core, dalam pengoperasiannya chipset ini terkenal mengirit energi. Walaupun, prosesor Octa-core bisa dibilang tertinggal, dibandingkan dengan ponsel keluaran awal tahun 2021 lainnya.

Tetapi, jika dilihat dari harganya yang berkisar 1 jutaan, pengguna sudah dapat belajar online, streaming, gaming, berselancar di sosial media dengan lancar. Samsung A02S ini memang sangat memberikan kemewahan untuk smartphone di harga tersebut.

Model Smartphone Yang Beragam
Smartphone satu ini dilengkapi dengan resolusi layar 720x1600 pixels, lebar 6,5 inchi, serta teknologi PLS LCD, sehingga pengguna lebih nyaman saat menyaksikan video. Model bezel less dengan bentuk sleek membuat ponsel terlihat seperti kualitas premium.

Pilihan warna Samsung A02S beraneka ragam, yaitu, crush black, crush white, dan crush navy. Dipercantik dengan motif haze pada bagian belakang ponsel, sehingga ponsel nampak elegan, tetapi tidak murahan. Pengguna bisa memilih warna sesuai selera, yang tentunya akan menciptakan kesenangan sendiri, ketika memiliki ponsel yang sesuai dengan selera.

Media Penyimpanan Besar
Bagi hampir semua orang yang menggunakan ponsel, banyak yang mencari seberapa besar media penyimpanan sebuah ponsel, karena smartphone merupakan alat teknologi yang digunakan sehari-hari. Banyak kebutuhan yang bisa dilakukan dan mempermudah pekerjaan Anda, maka banyak juga produsen smartphone yang memanfaatkan hal tersebut.

Salah satunya terdapat pada tipe Samsung A02S menyediakan RAM 3 GB dan 4 GB, serta penyimpanan sebanyak 32 GB dan 64 GB. ROM dapat ditambahkan hingga 1 TB, menggunakan micro SD. Semua itu sangat bermanfaat untuk semua aktivitas yang bisa dilakukan di sbuah smartphone.

Memiliki Layar Cantik
Makin kesini tampilan layar atau LCD sebuah smartphone semakin kekinian, tidak hanya mementingkan keamanan tapi juga estetika. Layar LCD pada Samsung A02S memiliki desain yang penuh, dan poni berbentuk seperti tetesan air.

Dengan ukuran lebar 6.5 inci, membuat ponsel ini terkesan besar. Apalagi dengan teknologi PLS LCD, dapat membuat Anda sangat puas saat menonton video ataupun bermain game yang membutuhkan layar besar.

Banyak Fitur Pendukung
Selain beberapa kelebihan yang mendasar, smartphone ini juga memiliki beberapa fitur tambahan sebagai pendukung, yaitu seperti memiliki 2 kartu SIM, jaringan 4G LTE, memiliki koneksi Wifi dan Bluetooth.

Semua itu akan terasa kurang jika tidak ada, karena kebutuhan dari fitur pendukung ini juga sudah mulai dirasakan penting oleh sebagian orang dan hampir semua produk dan tipe smartphone memiliki fitur-fitur tersebut walaupun tidak secara lengkap.

Berdasarkan harga, smartphone ini dengan kualitas fitur dan layanan yang tersedia sudah cukup mumpuni membuat Anda semakin bisa menerima kecanggihan dan teknologi sekarang ini tanpa harus ketinggalan dengan produk dan tipe yang lainnya yang lebih canggih.

Jadi, setelah mengetahui kelebihan, kekurangan serta spesifikasi dari ponsel Samsung A02S, masih tertarik untuk menggunakan ponsel keluaran baru ini? Apapun smartphone yang digunakan saat ini, jadikan ponsel sebagai fasilitator untuk melakukan kegiatan produktif, seperti belajar, bekerja dan berbisnis. Jangan sampai waktu terbuang sia-sia karena bermain ponsel.

No comments:

Post a Comment