Saturday, November 28, 2020

Mimpi Apa yang Ingin Kalian Wujudkan?

pic source - unsplash

Pagi ini bangun disambut rintik gerimis hujan. Setelah tersiksa karena panas yang membakar bumi dengan sangat ganasnya akhirnya dapat bernafas lega kini tak lagi merasakannya. Beberapa saat yang lalu bangun tidur paling enak buru-buru ke dapur, membuka lemari es dan menuang air dingin beserta es batu agar lebih terasa segarnya. Sekarang bangun tidur bisa menyeduh kopi atau teh di pagi hari terasa menyenangkan sekali. Berbicara tentang tidur, semalam mimpi apa kalian? Mimpi apa yang kalian masih ingat sampai saat ini tapi ceritanya lucu, mencengangkan bahkan horor?

Saya teringat mimpi saat masih kecil dulu. Saya bermimpi saya menjadi ratu dan berada di mobil kerajaan yang kebetulan saat itu pakai limosin. Tidak perlu diambil hati yaa mimpinya karena mana ada limosin yang dapat dikemudikan di jalanan Indonesia ini. Nah saat bermimpi tersebut saya berada di jalan yang mana orang-orang pada menyambut kedatangan ratunya.

Sunday, November 15, 2020

Struktur Perusahaan sebagai Dasar Keputusan Investasi


Pada usia berapa atau pada tahun berapa kalian memulai melakukan investasi? Sepertinya kita sudah mulai diajarkan investasi dari kecil, masih ingat buku tabungan berwarna biru saat TK? Buku yang dilakukan sebagai bukti kita telah menabung, apakah ada yang nakal suka nyelipin uang tabungan itu buat jajan? Sepertinya tidak ada karena buku tabungan tersebut dilakukan sebagai laporan atau bukti atas transaksi yang kita lakukan. Otomatis segala aktivitas kita dapat terpantau dalam buku tabungan tersebut, jadi kemungkinan kecurangan atau fraud akan dapat diminimalisir. Nah bagaimana jika hal tersebut dilakukan dalam bisnis dengan skala lingkup besar?