Thursday, October 8, 2020

Belajar Bahasa Inggris Online, Emang Bisa?

Mempelajari bahasa Inggris tetap masih menjadi keinginan banyak orang tanpa memandang usia, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa yang mungkin membutuhkannya karena tuntutan pekerjaa. Belajar bahasa Inggris tanpa batas usia dan bisa dilakukan dimana pun dan kapan pun. Maksudnya, belajar bahasa Inggris bisa dilakukan online atau offline. 

Namun, belajar Inggris online bagi sebagaian orang dianggap hanya membuang waktu dan tidak dapat menghasilkan progres belajar yang maksimal. Adanya jarak antara pengajar dan murid, gangguan sinyal, respon yang lambat dari guru ketika ditanya, merupakan beberapa alasan yang diungkapkan orang-orang yang merasa kesulitan ketika belajar online. Padahal tidak sesulit itu jika kita mau untuk berusaha dan mencari cara agar belajar online dapat menghasilkan progres yang maksimal.

Ada banyak pilihan belajar online bahasa Inggris yang dapat dimanfaatkan untuk belajar saat ini, baik yang berbayar ataupun gratis. Mulai dari situs-situs online sampai dengan aplikasi. Mulai dari bacaan sampai dengan berbentuk video. Salah satunya adalah kelas online EF yang bisa diakses secara gratis oleh anak-anak hingga usia remaja, sedangkan untuk dewasa bisa mengikuti EF adults secara mandiri atau ikut program pemerintah dalam pelatihan bahasa Inggris prakerja.

Begitu mudahnya fasilitas tersebut kita dapati dan bisa mengaksesnya kapan saja, selanjutnya kita harus memikirkan bagaimana cara untuk membuat progres yang maksimal dalam belajar bahasa Inggris meskipun secara online. Berikut adalah tips-tipsnya yang mungkin bisa kamu lakukan di rumah : pertama buatlah waktu belajar yang terjadwal, usahakan tidak melanggar jadwal yang kamu buat sendiri agar semangat belajarmu tidak menurun. 

Kedua siapkan buku catatan khusus untuk kamu mencatat atau merangkup setiap materi yang kamu pelajari, usahakan untuk rapih dan tuliskan semua bagian penting yang perlu kamu ingat. Ketiga, carilah soal-soal sejenis dengan materi yang telah kamu pelajari untuk mengukur seberapa meningkatnya kemampuanmu, atau melihat apa saja yang masih perlu dipelajari ulang. Kemudian yang keempat, jangan lupa dan jangan malas untuk selalu mereview materi yang sudah kamu pelajari, sebelum kamu mempelajari materi selanjutnya.

Itu adalah empat tips yang mungkin bisa kamu terapkan di rumah agar belajar bahasa Inggrismu di rumah tidak terasa sia-sia, selain itu mungkin kamu juga harus banyak berlatih dan banyak membaca sumber lainnya baik dari buku atau internet ketika ada materi yang tidak kamu pahami. Semoga berhasil!

No comments:

Post a Comment